Jumat, 24 Mei 2019

Lingga Suru

Diawal bulan puasa tahun ini, saya kembali mblusuk dan bakti situs ke daerah blitar timur. Ditemani sang suhu dari komunitas BALETAR yaitu mas ferry riyandika dan mas eko dari pokdarwis lawang wentar.
Lingga Suru terletak di Desa Suru, Kec. Doko, Kab. Blitar.
Situs ini berada di pemakaman kuno atau danyangan tepat di samping Pura Ngudi Dharma Suci, Desa Suru. PETA LOKASI
Pada situs ini terdapat sejumlah bata kuno dan batu andesit yang tersebar di area pemakaman. Yang menurut saya adalah pecahan yoni.
Dan yang menarik ada sebuah lingga yang tertancap di tanah. Dan sudah disemen.
Dengan ciri - ciri bagian bawah berbentuk kotak atau persegi yang menurut saya pribadi adalah Catur murda yang melambangkan Brahma.
Bagian tengah berbentuk segi delapan atau Cakra Sudarsana yang melambangkan Wisnu.
Dan bagian atas berbentuk silinder yang melambangkan siwa.
Dalam agama hindu, ketiga dewa ini disebut trimurti. Dan jika dinalar dan dipelajari, memang sunggih amazing para leluhur kita dalam memvisualkannya.
Dan bila diamati dengan seksama pada lingga ini terdapat aksara jawa kuno, yang sayangnya sudah nampak aus dan sulit terbaca. Menurut suhunya suhu, perkiraan lingga ini dibuat pada abad ke -9 masehi.

Vidio bakti situs di situs suru

Tidak ada komentar: